Pada tanggal 30 Agustus 2024 Pengadilan Negeri Gunungsitoli menggelar acara pengantar alih tugas untuk pegawainya. Acara yang berlangsung khidmat ini diadakan di ruang sidang Pengadilan Negeri Gunungsitoli.
Dalam kegiatan ini, Pengadilan Agama Gunungsitoli melepas Ibu Devyanti Silitonga, S.E., yang mutasi menjadi Operator/Penatalayanan Operasional Pengadilan Negeri Sei Rampah.
Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Bapak Zulfadly, S.H., M.H. dalam sambutannya menyampaikan bahwa perpindahan tugas merupakan suatu hal yang biasa dan tidak bisa dihindari dalam sebuah organisasi. Oleh karena itu, Ketua mengucapkan selamat dan sukses kepada pegawai yang telah pindah di tempat yang baru. Tak lupa apresiasi dan rasa terima kasih juga disampaikan atas dedikasi dan pengabdian yang telah dilakukan selama bertugas di Pengadilan Negeri Gunungsitoli.