ID EN

Pelatihan Pelayanan Prima Petugas PTSP PN Gunungsitoli


Pelatihan Pelayanan Prima Petugas PTSP PN Gunungsitoli

Humas, 29 Maret 2022. Sebagai Lembaga Peradilan Modern, Pengadilan Negeri Gunungsitoli konsisten menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan publik serta meningkatkan kompetensi petugas pelayanan PTSP di Pengadilan Negeri Gunungsitoli. Pada hari Selasa, tanggal 29 Maret 2022, Pengadilan Negeri Gunungsitoli bersama dengan Petugas dari BRI Kota Gunungsitoli mengadakan kegiatan Pelatihan Pelayanan Prima bagi Petugas PTSP. Pelatihan ini merupakan pelatihan lanjutan dari bulan Agustus tahun 2021.

Dalam kegiatan hadir Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, didampingi Panitera dan Sekretaris serta Supervisor PTSP. Sementara dari BRI dihadiri oleh Customer Service Head dan Pegawai IT Operation. Dalam pelatihan, Petugas BRI merefresh kembali ilmu pelayanan prima yang telah diberikan sebelumnya kepada petugas PTSP, disamping itu ada beberapa materi tambahan dalam memperkuat kualitas pelayanan serta integritas untuk menjadi pelayan publik yang ramah, profesional dan mandiri. Secara teknis , Petugas PTSP telah menerapkan 3S dalam menyambut pengunjung PTSP, namun hal yang diperlukan ialah konsistensi untuk menjada budaya kerja tersebut agar  tetap diimplementasikan bahkan ditingkatkan.

Pada pelatihan juga dibuka sesi tanya jawab apabila ada hal yang masih belum dipahami secara utuh. Customer Service Head BRI Kota Gunungsitoli tanggap dalam menjawab pertanyaan yang berhubungan dengan pelayanan dan integritas menolak gratifikasi yang dapat saja terjadi bagi petugas pelayanan. Di akhir acara, Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas ilmu yang diberikan oleh Pihak BRI Kota Gunungsitoi. Sinergi yang baik ini akan berdampak positif untuk pelayanan publik di Pengadilan Negeri Gunungsitoli. Acara dilanjutkan dengan foto bersama dan ditutup dengan doa yang dibawakan oleh Sdr. Roni Syahputra Waruwu, S.H.

SHARE ON THIS

Antrian Online