ID EN

Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli dan Pengantar Tugas Ibu Mery Donna Tiur Pasaribu, S.H., M.H.


PELANTIKAN WAKIL KETUA PENGADILAN NEGERI GUNUNGSITOLI DAN PENGANTAR TUGAS IBU MERY DONNA TIUR PASARIBU, S.H,.M.H

Kamis, 19 Maret 2020 - Bertempat di Pengadilan Negeri Gunungsitoli, tepat pada hari kamis tanggal 19 Maret 2020 dilaksanakannya Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Bapak Agus Komarudon, S.H. Hadir dalam acara tersebut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Gunungsitoli, Pejabat dari Polres Gunungsitoli dan Nias Selatan, Serta Para Pejabat dari Kejaksaan Negeri Gunungsitoli dan Nias Selatan. Acara di mulai dengan agenda menyanyikan Lagu Kebangsaaan Indonesia Raya dan Pada Mu Negeri, serta dilanjutkan dengan agenda Pengambilan Sumpah dan Penatikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli.

Pelantikan di pimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Ibu Mery Donna Tiur Pasaribu, S.H,M.H. Dalam acara sekaligus dilaksanakan kegiatan Pengantar Alih Tugas Ibu Mery Donna Tiur Pasaribu, S.H,M.H sebagai Hakim di Pengadilan Negeri Kelas I A. Acara berlangsung dengan khidmat dan lancar tanpa adanya hambatan berarti. Dalam kata sambutan pelantikan, Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli berpesan bahwa estafet kepemimpinan Pengadilan Negeri Gunungsitoli telah diserahkan kepada Wakil Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, seluruh hal yang baik harus lah terus di jaga dan semakin di tingkatkan dalam pencapaian kinerja peradilan yang agung dan hal yang kurang baik agar terus dilakukan pembenahan kedepannya demi memberikan pelayanan terbaik kepada para pencari keadilan di Kepulauan Nias.

Di akhir acara, seluruh Pegawai Pengadilan Negeri Gunungsitoli mengucapkan kata pisah sambut kepada pimpinan serta memberi kan cinderamata sebagai tanda kasih sayang atas seluruh dedikasi dan pengabdian Ibu Mery Donna Tiur Pasaribu, S.H,M.H kepada Pengadilan Negeri Gunungsitoli. - Selesai -

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

SHARE ON THIS

Antrian Online